Lean Model Canvas

 

Assalamualaikum Wr. Wb semuanya.

Welcome back to my blog.

Dipostingan sebelumnya saya telah membahas tentang Segmentation Targeting Positioning (STP), kali ini saya akan bahas tentang Lean Model Canvas

 

APA ITU LEAN MODEL CANVAS?

Lean Canvas adalah metode rencana bisnis satu halaman yang dibuat oleh Ash Maurya, yang diadaptasi dari Business Model Canvas oleh Alexander Osterwalder. Lembar ini menampilkan sejumlah blok untuk membantu Anda memetakan beberapa poin penting yang akan membantu Anda mengubah ide bisnis menjadi sesuatu yang lebih konkret. Lean canvas dibuat khusus bagi para wirausahawan untuk memudahkan mereka mendapatkan ide yang jelas dan sederhana tentang apa yang mereka lakukan.

Sejarah singkat Lean Canvas

The Lean Canvas diadaptasi dari Business Model Canvas yang menggunakan prinsip serupa. Namun,lean canvas bertujuan untuk memotong lebih banyak lagi informasi yang tidak perlu dan tugas yang memakan waktu.

Lean Canvas pertama kali dibuat oleh Ash Maurya, penulis buku Running Lean, pada tahun 2010. Maurya adalah seorang advokat untuk perusahaan rintisan yang ramping dan pendiri serta CEO Leanstack. Meskipun metode perencanaan bisnis belum ada selama itu, banyak wirausahawan dan penggemar bisnis lean, telah menggunakannya. Ini juga digunakan oleh universitas, akselerator, dan berbagai kelompok yang merupakan bagian dari organisasi besar. Bahkan konsep Lean Startup sudah lama tidak ada dalam skema yang hebat, sehingga Lean Canvas adalah alat yang relatif mapan.

Pada dasarnya, fungsi dari lean model canvas adalah untuk mengidentifikasi suatu masalah sehingga menghasilkan solusi-solusi yang efektif. Lembar ini dirancang untuk proses pengembangan ide dan mengerucutkan ide-ide tersebut sehingga mendapatkan ide dasar yang akan digunakan. Dengan lembar dan desain yang mudah dipahami, akan membuat penggunanya untuk meringkas seluruh poin-poin utama menjadi informasi yang penting.

 

LEAN MODEL CANVAS

1.    Masalah (problem)

 

a.       Tingkatkan kualitas mesin foto copy

b.       harga jual jasa/ produk

 

2.     Segmen Pelanggan (Customer Segments)

Segmentasinya adalah skolah, mahasiswa/I dan organisasi yang menginginkan harga murah dan kualitas bagus

 

3.    Proposisi Nilai Unik (Unique Value Proposition)

Merupakan salah satu alasan bagi pelanggan untuk beralih dari satu perusahaan ke perusahaan yang lain.

a.       Foto Copy Putri L.R mempunyai pelayaan yang cepat

b.       Memberikan kualitas hasil yang terbaik

c.       Memberihan harga yang terjangkau

 

4.     Solusi (Solution)

a.       penting untuk senantiasa memperhatikan kualitas mesin foto copy.

b.       usaha foto copy berupaya agar memberikan harga yang terjangkau dan tetap memperhatikan kualitas.

 

5.      Saluran (Channels)

Yaitu Sekolah dan instansi perkantoran merupakan konsumen setia yang selalu memakai layanan foto copy. Untuk memperlancar usaha tersebut maka perlu diadakan kerjasama dengan sekolah dan instansi perkantoran.

 

6.    Arus Pendapatan (Revenue Streams)

Bisnis Foto copy pendapatannya diperoleh dari penjualan jasa-jasa/produk yang dimiliki seperti memfotocopy file, mencetak file dan lain sebagainya.

 

7.     Struktur Biaya (Cost Structure)

Merupakan rincian biaya-biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan Key Activities dan menghasilkan Value Proposition yang baik.

 

Cost Structure untuk Pictalogi adalah bahan-bahan, pengembang produk,dan  tenaga kerja Bahan-bahan sudah pasti mengeluarkan biaya, untuk kualitas produk sudah pasti membutuhkan biaya dan juga biaya tenaga kerjanya

a.       Biaya gaji karyawan

b.       sewa Gedung

c.       Biaya perawatan mesin

d.       Peralatan produksi

 

8.    Metrik Utama (Key Metrics)

Apabila kualitas mesin foto copy sudah bagus, hasilnya juga bagus dan harganya terjangkau, maka konsumen akan senantiasa datang ke toko untuk memfotocopy file mereka kembali.

 

9.     Keuntungan Tidak Adil (Unfair Advantage)

a.       Kualitas cetak tinggi

b.       Pemprosesan otomatis

c.       Harga lebih murah

d.       Pelayanan yang baik



Sekian sedikit pembahasan tentang Lean Model Canvas, apabila ada kesalahan dan kekurangan dalam menulis saya minta maaf yang sebesar besarnya. Terimakaaih Saya akhiri, Wassalamualaikum Wr. Wb.

Komentar